Sabtu, 01 Desember 2012

Cara Membuat Bakso dan Resep Lengkap Macam-Macam Bakso



Cara Membuat Bakso dan Resep Lengkap Macam-Macam Bakso Yang anda cari ada di sini!! Mulai dari Bakso Daging Sapi, Ayam, Ikan dan Udang. Siapa sih yang gak kenal dengan masakan yang satu ini? ya BAKSO | BASO, adalah makanan yang sangat populer yang ada di Indonesia, dan Anda pasti gak akan susah mencarinya bila Anda ingin Menyantap Baso ini, karena mungkin disemua daerah di indonesia ini ada orang Penjual bakso. dan Bagi yang Penghobi menyantap Bakso - baso, tahukan Anda bagaimana cara membuatnya?? dan bila anda ingin tahu bagaimana Cara Membuat Bakso dan resep lengkap macam-macam Bakso. Berikut ini Rahasianya ..


Macam - Macam Bakso

Bakso sekarang tidak hanya terbuat dari daging Sapi, sekarang sudah banyak sekali Bakso-Baso yang terbuat selain dari daging sapi, yaitu Bakso Ayam, Bakso Udang, Bakso Ikan dan lain Sebagainya. nah bagi Anda yang ingin tahu Bagaimana cara membuat bakso, mungkin ini bisa jadi referensi Anda.

Bahan – Bahan Dasar Untuk Membuat Bakso

Bakso Daging Sapi

Pilih daging sapi yang masih segar, bahkan yang masih berdarah. Daging sapi yang bebas urat dan sedikit lemak seperti daging lemusir dan gandik akan menghasilkan bakso yang terbaik mutunya. Bisa juga dipakai daging penutup, paha depan, atau daging iga. Untuk bakso urat, pilih daging sengkel. Makin segar makin baik, karena daging sapi yang segar akan meghasilkan bakso yang kualitasnya sangat terjamin.

Bakso Ikan

Pilih jenis ikan yang berdaging putih seperti tenggiri, kakap, kerapu, belida, atau ikan gabus. Selain hasilnya tampak bersih (tidak gelap), tekstur baksonya pun lebih kenyal. Sebab ikan berdaging putih umumnya memiliki kandungan protein aktin dan myosin cukup tinggi yang membuat daging ikan lebih padat, kompak dan mudah dibentuk (tidak buyar). Bakso ikan yang bermutu baik berwarna putih, mengkilap dengan tekstur kenyal, halus dan tidak berserat

Bakso Udang
Pilih udang yang segar, buang sungutnya yang panjang, kepala dan kulitnya, Remas-remas udang secara hati-hati dengan garam, lalu cuci bersih, baru cincang halus

Bakso Ayam
Daging ayam tidak sekenyal daging sapi, tetapi kini banyak yang memanfaatkannya untuk bakso. Yang digunakan adalah daging ayam tanpa tulang. Pilih ayam yang sehat, segar dan tidak terlalu tua.

Resep Dasar Bakso Sapi
Bahan :
  • 300 gr daging sapi segar
  • Garam Secukupnya
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • Merica bubuk Secukupnya ( sesuai selera )
  • 1-2 sdm tepung kanji,
  • 1 putih telur

Cara Membuat

1. Cincang atau giling daging sampai halus, campur bersama garam, aduk
2. Uleni sampai adonan lembut dan bisa dipulung (kurleb 30 menit). Lalu masukkan bawang putih dan merica
3. Setelah adonan rata, masukkan tepung dan putih telur, aduk sampai tercampur
4. Bentuk adonan menjadi bulatan menggunakan 2 sendok. Rebus dalam air mendidih hingga bakso mengapung, angkat, tiriskan

Resep Dasar Bakso Urat

Bahan :
  • 300 gr daging sengkel
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sdt garam
  • Merica bubuk Secukupnya ( sesuai selera )
  • 2 sdm tepung kanji
  • 2 putih telur

Cara Membuat

1. Haluskan sengkel dengan cara dicincang halus atau digiling
2. Tambahkan bawang putih, garam dan merica. Aduk rata, masukkan tepung kanji, aduk rata, uleni sambil masukkan putih telur hingga adonan kalis ( kurang lebih selama 30 menit)
3. Bentuk adonan menggunakan 2 sendok menjadi bola-bola bakso. Rebus dalam air mendidih hingga bola-bola bakso mengapung bila sudah mengapung angkat dan Tiriskan.

Resep Dasar Bakso Ikan

Bahan :
  • 300 gr daging ikan tenggiri (fillet)
  • 1 siung bawang putih, potong tipis, goreng garing, remas
  • Garam Secukupnya.
  • Merica bubuk sesuai selera
  • 4 sdm tepung kanji

Cara membuat

1. Cincang atau blender daging ikan
2. Tambahkan bawang putih, garam dan merica, remas-remas sampai tercampur rata. Masukkan tepung kanji, aduk atau uleni sampai tercampur rata
3. Bentuk adonan menjadi bulatan dengan menggunakan 2 sendok. Rebus dalam air mendidih sampai bakso mengapung, angkat, tiriskan

Resep Dasar Bakso Udang

Bahan :
  • 300 gr Udang
  • 1 siung bawang putih, potong tipis, goreng garing, remas
  • Garam Secukupnya.
  • Merica bubuk sesuai selera
  • 4 sdm tepung kanji

Cara Membuat

1. Haluskan udang dengan cara diulek/dicincang halus/dipukul-pukul dengan pemukul daging
2. Uleni dan banting-banting hingga menjadi adonan yang bisa dipulung. Tambahkan bawang putih, garam, merica dan tepung kaji, remas-remas hingga rata
3. Bentuk adonan menjadi bulatan dengan 2 sendok. Rebus dalam air mendidih sampai bakso mengapung, angkat, dan tiriskan.


Tips dan Cara Membuat Bakso-Baso

Tips Cara Membuat Adonan
Untuk membuat adonan bakso, Daging di potong kecil-kecil, kemudian cincang halus dengan menggunakan pisau tajam atau food processor atau blender. Setelah itu, haluskan daging, uleni dengan es batu atau air es (10-15% berat daging) dan garam (dan bumbu lain) sampai menjadi adonan yang kalis dan plastis sehingga mudah dibentuk. Sedikit-sedikit tambahkan tepung kanji agar adonan lebih mengikat. Penambahan tepung kanji cukup 15-20% dari berat daging, agar cita rasa daging tetap menonjol. Anda bias berkreasi dengan mencampur atau menambahkan bahan lain ke dalam adonan bakso untuk mendapatkan tekstur atau cita rasa yang lain. Misalnya, campur daging ayam dengan udang atau jamur cincang. Bahan lain yang bias dipadu dengan daging, antara lain putih telur, tepung panir, biscuit keju atau biscuit asin lainnya, soun, tahu, daun bawang, bawang Bombay, dll. Agar cita rasa bahan utama tetap menonjol, tambahkan bahan lain sedikit saja.


Tips Cara Membentuk adonan
Setelah mendapatkan adonan yang dikehendaki, Anda bisa langsung membentuk bakso dengan menggunakan 2 sendok. Ambil adonan dengan sendok, lalu bentuk bulat dengan bantuan sendok satu lagi. Bagi mereka yang mahir bisa menggunakan tangan. Ambil segenggam adonan, remas dan tekan kearah ibu jari. Adonan yang keluar dari antara ibu jari dan telunjuk akan membentuk bulatan. Agar adonan tidak lengket, oleskan sedikit minyak goreng pada telapak tangan Anda. Adonan yang sudah dibentuk sebaiknya langsung direbus atau dimasukkan ke dalam air mendidih hingga matang. Tandanya Bakso sudah matang: bola-bola bakso akan mengapung di permukaan air. Perebusan bakso biasanya berlangsung 10-15 menit. Setelah diangkat, tiriskan, dinginkan pada suhu ruangan.


Tips Cara Menyimpan Bakso
Walaupun tanpa pengawet, bakso dapat bertahan kurang lebih 1 bulan. Bila ingin menyimpan bakso, Perhatikan beberapa hal berikut INI:
Jika disimpan dalam lemari es (chiller), sebaiknya taruh bakso di dalam wadah tertutup atau kantong plastik Bakso bisa tahan sampai 5 hari dan Jika disimpan dalam freezer, taruh dalam kotak plastik atau kantong plastik tebal dan tutup yang rapat. Lebih baik lagi jika bakso ditaruh dalam wadah kedap udara, maka bakso bisa awet selama 1 bulan atau lebih, dan Sebelum diolah menjadi hidangan, Cuci lebih dulu bakso dalam air hangat.

Demekianlah Sedikit panduan tentang bagaimana Cara Membuat Bakso Dan Resep Lengkap Macam-Macam Bakso, dan Semoga dapat Bermanfaat untuk anda. selamat Mencoba dan " SEMOGA SUKSES SELALU "



Continue reading...

Minggu, 25 November 2012

Cara Membuat Roti Ulang Tahun Bentuk Angka


Cara Membuat Roti Ulang Tahun Bentuk Angka

Anak-anak akan sangat senang bila acara ulang tahunnya dirayakan dengan mengundang teman-teman bermainnya. Tidak perlu mengadakan pesta ulang tahun yang mewah karena pada dasarnya bukan kemewahan yang diharapkan anak kita di pesta ulang tahunnya. Satu hal yang berperan penting dalam sebuah acara ulang tahun anak adalah bentuk dari kue ulang tahunnya. Semakin lucu dan unik bentuk kue ulang tahunnya akan semakin membuat mata anak kita berbinar binar.

Bila bentuk kue ulang tahun berupa roti tart berhias, sudah sangat umum dan sering kita temui di hampir semua pesta ulang tahun. Mengapa kita tidak membuat kue ulang tahun dengan penampilan yang beda? Berikut ini akan dijelaskan cara membuat kue ulang tahun dalam bentuk angka yang unik.
 
 
 
Untuk rotinya bisa menggunakan cake coklat, cake marmer, cake vanila, dll. Sedangkan untuk hiasannya bisa menggunakan butter cream, coklat modeling, fondant dll.

CAKE COKLAT

Bahan:
  • 8 btr telur utuh
  • 200 gr gula pasir
  • 1 sdm ovalet
  • 150 gr terigu protein sedang
  • 50 gr coklat bubuk
  • 1 sdm susu bubuk
  • 150 gr mentega cair

Cara membuat cake coklat:
  1. Kocok telur, gula pasir, dan ovalet sampai kental dan mengembang
  2. Masukkan terigu, coklat bubuk, dan susu bubuk yang telah diayak jadi satu supaya tidak menggumpal
  3. Masukkan mentega cair, aduk rata dan pastikan tidak ada mentega cair yang mengendap di dasar adonan.
  4. Siapkan loyang yang sudah diberi alas kertas dan dioles mentega tipis.
  5. Panggang dalam oven dengan suhu 180 decel selama 35 menit
  6. Lakukan tes tusuk untuk memastikan cake sudah matang atau belum.
  7. Bila sudah matang, segera keluarkan dari oven. Diamkan sebentar dan keluarkan cake dari dalam loyang, dinginkan diatas cooling grid.
  8. Tunggu sampai benar-benar dingin, baru kemudian cake siap di hias.


BUTTER CREAM:

Bahan:
  • 250 gr butter
  • 500 gr gula halus yang sudah di ayak
  • 1/2 sdt vanili essence
  • 1 sdm air panas

Cara membuat butter cream:
 
  1. Kocok butter sampai pucat dan mengembang
  2. Masukkan gula halus, vanili essence dan air panas. Kocok sampai lembut dan ringan
  3. Beri warna sesuai kebutuhan
  4. Masukkan setiap warna ke dalam plastik segitiga/pipping bag sendiri-sendiri.
  5. Butter cream siap digunakan untuk menghias cake
 

Keterangan:
dalam membuat roti ulang tahun bentuk angka, supaya praktis kita bisa menggunakan loyang bentuk angka seperti ini:







Namun bila kita tidak mempunyai loyang bentuk angka, kita bisa menggunakan aneka loyang yang kita punya dan kita bisa memotong serta membentuk roti tersebut dengan cara memotong dan menyambung sehingga berbentuk angka. Berikut ini contoh cara membuat roti ulang tahun bentuk angka dengan menggunakan loyang biasa :

#  ANGKA 1 :





menggunakan 2 buah loyang bentuk loaf ukuran 20x9x6 cm dan potong serta bentuk seperti gambar diatas



#  ANGKA 2 :





menggunakan 1 loyang bentuk loaf ukuran 20x9x6 cm dan 1 buah loyang bulat ukuran diameter 18 cm. Potong dan bentuk seperti contoh diatas
 

 #  ANGKA 3 :
 



menggunakan 2 loyang ukuran diameter 18 cm. potong dan bentuk sesuai contoh gambar diatas



#  ANGKA 4 :





menggunakan 1 loyang persegi ukuran 26x26 lalu potong dan bentuk sesuai contoh diatas
 

#  ANGKA 5 :
 



menggunakan 1 buah loyang loaf ukuran 20x9x6 cm dan 1 loyang bulat ukuran diameter 18 cm. kemudian potong dan bentuk seperti contoh diatas



#  ANGKA 6 dan ANGKA 9 :

         
 




menggunakan 1 buah loyang loaf ukuran 20x9x6 cm dan 1 loyang bulat ukuran diameter 18 cm. kemudian potong dan bentuk seperti contoh diatas



#  ANGKA 7 :





menggunakan 1 loyang persegi ukuran 26x26 lalu potong dan bentuk sesuai contoh diatas



#  ANGKA 8 :





menggunakan 2 loyang ukuran diameter 18 cm. potong dan bentuk sesuai contoh gambar diatas


Alat-alat yang dibutuhkan untuk menghias roti ulang tahun bentuk angka:
  • Spatula/pallet
  • Meja putar
  • Spuit sesuai kebutuhan
  • Aneka hiasan seperti sprinkle, choco chip, pita, dll
Continue reading...

Senin, 19 November 2012

Minuman khas Indonesia


Minuman umumnya menunjuk kepada cairan yang ditelan. Kata ini kadang dipakai di pengertian yang lebih sempit untuk menunjuk ke minuman beralkohol.
Pada umumnya manusia mengonsumsi air putih yang bersih, jernih, dan steril sebagai minuman utama untuk dikonsumsi dan juga baik untuk kesehatan. Langkah mensterilkan air pada umumnya terbagi tiga yakni:
  • ozonisasi yakni proses pengolahan air dengan menggunakan ozon yang lazim dilakukan oleh perusahaan-perusahaan air minum dalam kemasan berskala besar
  • Dengan menggunakan sinar ultra violet sebagaimana digunakan oleh usaha depot air minum isi ulang
  • Merebusnya, lazim digunakan di rumah tangga-rumah tangga di Indonesia
Selain minuman yang dimaksud, juga hidangan minuman yang beraneka ragam yang disajikan baik dalam acara-acara resmi, rihat atau break, ataupun acara santai, baik di rumah bersama keluarga maupun di pertemuan-pertemuan. Masing masing suku bangsa memiliki minuman khas masing-masing.
Minuman yang lazim disajikan antara lain:

Minuman khas Indonesia

Continue reading...

Aneka makanan laut


Aneka makanan laut


Ikan makarel

Sejarah

Makanan laut sudah dikonsumsi manusia sejak zaman purba. Orang Mesir kuno memanfaatkan makanan laut sebagai sumber protein. Makanan laut diperoleh dengan cara memancing di Laut Mediterania dan Sungai Nil, serta memelihara ikan di kolam. Orang Yunani kuno juga memakan ikan dan kerang-kerangan dalam bentuk segar atau kering.[1]

Kesegaran makanan laut

Ikan

Makanan laut tersedia dalam bentuk segar, kering, atau beku. Ikan segar atau ikan beku biasanya dijual setelah dibekukan di dalam lemari es atau didinginkan dengan es. Ciri-ciri ikan bermutu baik:
  • Warna tubuh ikan harus cerah, mengkilat, dan terlihat bagus
  • Ikan Tidak berbau amis atau bau menyengat seperti amonia
  • Mata ikan harus terlihat cerah, jernih, dan menonjol keluar
  • Daging ikan tidak lunak dan lentur bila ditekan
  • Bagian insang atau bagian yang mengandung pembuluh darah harus terlihat merah tua atau merah jambu, dan bukan warna coklat atau abu-abu.

Kerang, kepiting, udang

  • Hewan laut yang memiliki cangkang harus utuh, tidak retak, atau pecah
  • Cangkang kerang atau tiram yang masih hidup akan menutup bila dipegang dengan tangan
  • Kaki-kaki dari kepiting dan udang karang yang hidup masih bisa bergerak.
Continue reading...

Cara Membuat Bandeng Presto


Cara Membuat Bandeng Presto

Versi I
Sumber: Tabloid Nova
Bahan:
1/2 kg ikan bandeng, bersihkan
1 sdt ragi instan
50 gr serai, memarkan
5 lbr daun salam
500 ml air
BUMBU HALUS:
15 bh bawang merah
5 siung bawang putih
5 cm kunyit
3 cm jahe
8 btr kemiri sangrai
1 1/2 sdm garam
(echa: ketumbar, lengkuas)
BAHAN PELAPIS:
1 btr telur kocok lepas
¼ sdt garam
CARA MEMBUAT:
1. Tata serai dan daun salam di dasar panci presto. Lumuri ikan bandeng dengan setengah bagian bumbu halus dan ragi instant, diamkan selama 2 jam.
2. Tambahkan air dalam panci, tutup rapat, nyalakan api, masak sampai tombol panci naik, lalu kecilkan api, rebus selama 30 menit. Matikan apinya.
3. Setelah tombol panci turun, buka tutupnya, keluarkan ikan bandeng.
4. Celup ikan dalam campuran bahan pelapis, goreng dalam minyak panas hingga matang.
Untuk 3 potong.
*****
Versi II
Sumber: Femmy Jaco
Bahan:
1 Ikan Bandeng ukuran sedang
Bawang putih 5 siung
Bawang merah 3 siung
Ketumbar 1/2 sdt
Kemiri 6 butir
Garam secukupnya
Kunyit 2 cm
Jahe 2 cm
Lengkuas 2 cm
Sereh 2 batang
Daun jeruk 3 lembar
Untuk di panci: daun jeruk, sereh, jahe dan lengkuas yang dimemarkan secukupnya.
Cara Membuat:
- Haluskan bumbu2 (kecuali sereh dan daun jeruk)
- Masukkan sebagian bumbu ke dalam bandeng yang telah dibelah.
- Letakkan bandeng di klakat yang berlubang2, susun bandeng dengan cara berselang-seling (kepala-ekor, ekor-kepala)
- Siapkan panci presto, isi dengan air, jangan melebihi klakat
- Masukkan daun jeruk, sereh, jahe dan lengkuas yang telah dimemarkan. Terakhir masukkan klakat yang berisi bandeng. Tutup alat presto.
- Presto bandeng kurang lebih 1 jam (kalau pakai panci ISA)
Continue reading...

Resep Brownies kukus


Resep Brownies kukus


Resep Brownies kukus yang sudah pernah saya coba ini dari teman kuliah saya. Sudah saya coba dulu pas masih jadi anak kost. Yang nggak kalah lezat coba juga resep Brownies biasa.
BAHAN :
170 gram dark cooking chocolate
75 gram margarin
2 butir telur
75 gram gula pasir
75 gram tepung terigu
Kacang Walnut
½ Sendok teh baking powder

cara membuat :

-Lelehkan dark cooking chocolate dan margarin.
-Kocok telur dan gula sampai larut.
-Masukkan tepung dan baking powder yang sudah diayak dan diaduk rata.
-Tambahkan cokelat cair dan margarin sambil diaduk rata.
-Tuang dalam loyang brownies yang dioles margarin dan dialasi kertas. Sisihkan.
-Panaskan kukusan dahulu setelah mendidih kemudian baru masukkan loyang brownies, sebelum ditutup, taruh kacang walnut yg sudah diiris tipis dan dioseng dengan Teflon (api kecil) agar tampak kecoklatan
-Kukus 30 menit dengan api kecil.
-Angkat keluarkan dari loyang, kemudian belah dengan pisau yg tajam
supaya jangan hancur, angkat bagian atasnya, kemudian isi tengahnya dengan coklat meses atau dark cooking coklat yg sudah diparut (sedikit saja dan merata) lalu satukan kembali dengan belahan atas brownies kukus.
-Tunggu dingin dan siap dihidangkan
Continue reading...

ANEKA KUE KERING


Resep Kue Kering terbaru paling enak dan renyah. Aneka masakan cara membuat kue kering sangatlah cocok buat anda yang sedang mempersiapkan sajian menu spesial di rumah.

Berbagai aneka resep kue dengan bermacam-macam rasa sangatlah diminati untuk suguhan tetamu yang sedang berkunjung ke tempat saudara. Dan rasanya patut dicoba sendiri dirumah untuk membuat aneka rasa kue kering yang lezat.

Membuat masakan kue kering tidaklah begitu sulit, meskipun anda belum pernah melakukannya. Anda tinggal mengikuti langkah-langkah cara pembuatan dan menggunakan bahan-bahan yang akan kami sampaikan berikut ini.

Resep Kue Kering Coklat

Kue Kering Coklat

Bahan Kue Kering Coklat
  • 150 gram butter/mentega
  • 875 gram tepung gula
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 1 butir kuning telur
  • 15 gram coklat bubuk
  • 50 gram capucino
  • 100 gram dark coklat, lelehkan
  • 25 gram maizena
  • 200 gram tepung terigu protein sedang atau rendah
Bahan Toping Kue Kering Coklat
  • 1/2 butir putih telur ukuran kecil
  • 125 gram tepung gula
  • 25 gram capucino
  • 15 gram coklat bubuk + ½ sdt pasta coklat
Cara Membuat Kue Kering Coklat
  • Kocok margarine, butter, tepung gula dan vanili sampai semua bahan tercampur rata.
  • Masukkan telur aduk rata.
  • Masukkan secara bertahap campuran tepung terigu,susu, coklat bubuk dan maizena ke dalam adonan, aduk dengan menggunakan sendok kayu, lakukan hingga tepung habis.
  • Masukkan dark coklat yg telah dilelehkan, aduk rata.
  • Giling adonan setebal ½ cm, potong kotak kecil.
  • Panggang dengan suhu 160 derajat hingga kue matang, dinginkan.
Cara Membuat Toping Kue Kering Coklat
  • Campur putih telur dan gula halus secara bertahap hingga rata.
  • Masukkan air jeruk nipis aduk rata.
  • Bagi dua adonan, satu bagian campur dgn capucino instan, satu bagian campur dengan coklat bubuk + pasta coklat.

Resep Kue Kering Nastar Keju
Kue Kering Nastar Keju

Bahan
  • Mentega 200 gram
  • Telur 2 butir, diambil kuningnya saja
  • Gula halus, kira-kira 50 gram
  • Tepung terigu 350 gram
  • Tepung maizena 1 sendok makan
  • Susu bubuk 1 sendok makan
  • Vanili bubuk 1/4 sendok teh
  • Selai nanas
Bahan Nastar Keju
  • Telur 1 butir, ambil kuningnya saja
  • Sedikit air, kira-kira 1 sendok makan
  • Keju parut secukupnya untuk menabur di atas nastar
Cara membuat
  • Campurkan dan kocok telur, gula, mentega, bisa menggunakan mixer.
  • Kemudian masukkan tepung maizena, tepung terigu, vanili bubuk dan susu, sambil masih di aduk terus.
  • Ambil adonan, kira-kira saja besarnya, dibuat bulat dan isi dengan selai nanas.
  • Oleskan kuning telur, dan taburi atasnya dengan keju parut.
  • Siapkan oven dengan suhu 175 derajat celcius.
  • Masukkan kedalam oven adonan nastar keju yang sudah dibentuk bulat-bulat.
  • Tunggu kira-kira sampai matang, atau sekitar 15 menit.

Resep Kue Kering Sus Keju
Kue Kering Sus Keju

Bahan
  • 225 ml air
  • 100 g margarin
  • 110 g tepung terigu
  • 180 g telur
  • 1/2 sdt baking powder
  • 75 g keju cheddar, parut halus
Cara membuat
  • Didihkan air dan margarin dipanci, kecilkan api.
  • Masukkan tepung terigu, aduk hingga kalis, Anngkat, biarkan hingga hangat.
  • Olesin loyang dengan margarin. Panaskan oven dengan suhu 200C.
  • Masukkan telur, baking powder, dan keju sambil dikocok rata.
  • Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, pasang spuit kerang.
  • Sempritkan di atas loyang yang sudah diolesin mentega.
  • Panggang selama 20 menit.
  • Turunkan suhu menjadi 160C dan lanjutkan memanggang hingga kering dan matang selama 20 menit.

Resep Kue Kering Putri Salju
Kue Kering Putri Salju

Bahan
  • 250 gr mentega tawar, bekukan
  • 100 gr gula kastor
  • 200 gr kacang mete, panggang, haluskan
  • 250 gr terigu
  • 150 gr gula bubuk u/ taburan aduk dg 1/2 sdt Vanili
Cara Membuat
  • Kocok mentega dan gula pasir hingga pucat, tambahkan kacang mete, dan terigu, aduk rata.
  • Bulatkan adonan, simpan dalam lemari es 30 menit.
  • Bentuk bulan sabit, atur diloyang, panggang kira-kira 20 menit (suhu 160′c).
  • Gulingkan kedalam gula bubuk.
Continue reading...
 

belajar memasak Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice